FK USU Perkuat Layanan Kesehatan Enam Provinsi Lewat AHS
Garda Media – Untuk memperingati Hari Pendidikan Nasional, FK USU menggelar pertemuan koordinasi Academic Health System (AHS) wilayah satu. Pertemuan ini melibatkan enam provinsi di wilayah barat Indonesia: Sumatera Utara, Aceh, Sumatera Barat, Riau, Kepulauan Riau, dan Jambi.
Dekan FK USU, Prof. Dr. dr. Aldy Safruddin Rambe, Sp.S(K), menjelaskan bahwa AHS secara nasional terbagi dalam enam wilayah. Di mana, dengan FK USU dipercaya sebagai koordinator untuk wilayah satu.
“Kegiatan ini bertujuan memperkuat kolaborasi antar institusi, berbagi praktik terbaik, serta menyelaraskan langkah dalam peningkatan pelayanan kesehatan dan produksi tenaga medis, khususnya dokter dan dokter spesialis,” ujar Prof. Aldy dalam pertemuan yang berlangsung di Ruang Rapat Lantai I FK USU, Jumat (2/5) sore.
“Baca Juga: Malaysia Tarik Produk Indonesia, Halal tapi Mengandung Babi”
Lebih lanjut, Prof. Aldy menyampaikan bahwa FK USU terus membangun sinergi aktif dengan fakultas kedokteran, rumah sakit pendidikan, dan RSUD di masing-masing provinsi. Upaya ini menjadi bagian penting dari strategi AHS dalam merespons tantangan ketimpangan layanan kesehatan antar daerah.
Salah satu langkah konkret yang diambil adalah pengiriman dokter residen tahap akhir ke wilayah-wilayah yang mengalami keterbatasan tenaga spesialis, seperti Riau dan Kepulauan Riau. Selain itu, sekitar 14 RSUD mendapatkan pendampingan dan pelatihan berkelanjutan untuk meningkatkan kualitas layanan medis secara menyeluruh.
FK USU juga bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara dalam pengembangan sumber daya manusia kesehatan. Hal ini khususnya di daerah terpencil seperti Nias Barat, Nias Utara, dan Nias Selatan. Inisiatif ini difokuskan pada penguatan kapasitas dokter spesialis yang sangat dibutuhkan masyarakat.
Wakil Dekan I Fakultas Kedokteran USU, Dr. dr. Delyuzar, M.Ked(PA), Sp.PA(K), menegaskan pentingnya sinergi AHS tidak hanya bagi sektor kesehatan. Namun, juga bagi pendidikan kedokteran di wilayah yang masih mengalami kekurangan SDM.
“Tujuan akhir kita adalah pemerataan layanan kesehatan dan peningkatan mutu pendidikan kedokteran di daerah-daerah yang selama ini mengalami kekurangan SDM,” pungkasnya.
Melalui pertemuan ini, Fakultas Kedokteran USU berharap mampu memperkuat peran AHS sebagai penggerak utama transformasi layanan kesehatan berbasis akademik yang merata, berkelanjutan, dan berkeadilan.
“Simak Juga: Infeksi Oportunistik, Ancaman Tersembunyi saat Imunitas Menurun”